DPRD All Out RDP Bersama Mitra Kerja Pemkot Manado -->
Cari Berita

Advertisement

DPRD All Out RDP Bersama Mitra Kerja Pemkot Manado

Rabu, 10 Maret 2021


MANADO– Komisi III DPRD Manado menjadi komisi paling aktif bekerja di awal tahun ini. Para personil komisi itu langsung tancap gas melakukan pembahasan bersama mitra kerja Pemkot Manado.


Komisi III menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Manado. RDP membahas masalah sampah dan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang dilakukan baru-baru ini.




Persoalan ini terus dipertanyakan oleh Komisi III. Bahkan personil Komisi III Lily Binti mempertanyakan enam unit incinerator atau alat pembakar sampah.




“Bagaiman incinerator yang lalu, masih jadi atau akan jadi besi tua,” ungkap Lily.


Diketahui, rapat dengar pendapat dipimpin langsung oleh Ketua Komisi III DPRD Manado, Ronny Makawata, dan dihadiri Lily Binti Wakil Ketua, Royke Anter Sekretaris, anggota Jean Sumilat, Jurani Rurubua dan Mona Kloer.


Komisi III yang membidangi pembangunan daerah juga telah melaksanakan rapat bersama Dinas PUPR dan Dishub Manado.




Rapat kerja dipimpin Ketua Komisi III, Ronny Makawata. Ia menyentil beberapa poin yang telah dibahas terkait pembangunan di Kota Manado.


Salah satunya bahwa Taman God Bless Park belum selesai sampai akhir 2020. Begitu juga pembangunan Mall Pelayanan Publik.




Intinya Makawata Cs berharap progres pembangunan tersebut agar dikebut dan diselesaikan sesuai bestek kontrak kerja yang ada.


[advertorial]